“Tujuan hidup di dunia bukan mencari sebanyak apa prestasi yang diraih, tetapi
sebanyak apa kebaikan yang diberi” (Euizze)
Judul itu memang terasa amat
menyombongkan diri dan terkesan egois. Tapi dalam self-marketing membanggakan diri itu sesuatu yang penting. Bagaimana
kita memberikan brand diri kita kepada klien untuk dapat dilihat dari segi kemampuan.
Self-Marketing sendiri adalah kemampuan seseorang menjual diri untuk hal yang
baik dan memberikan nilai positif ke orang lain. Dalam hal ini aku tidak akan membahas apa itu Self-marekting.
Karena aku sedang tidak menceramahi orang dalam hal membangun brand untuk
dirinya sendiri.
Aku berusaha menjadi sebuah
pesona tidak hanya untuk diriku sendiri tetapi juga untuk orang-orang sekitar
ku. Menjadi sebuah pesona bukanlah harus menjadi sebuah pusat perhatian dimana
seluruh mata tertuju padamu. Tetapi bagaimana kita bermanfaat bagi orang lain
dengan sebuah pesona kebaikan yang terpancar dari dalam diri kita. Bagaimana kita
bermanfaat bagi orang lain dan memanfaatkan kehidupan kita yang hanya sebentar
untuk hal-hal baik.